Pengertian teknologi
Teknologi adalah keseluruhan
sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan
kenyamanan hidup manusia. Secara umum, teknologi dapat didefinisikan sebagai
entitas, benda maupun tak benda yang diciptakan secara terpadu melalui
perbuatan dan pemikiran untuk mencapai suatu nilai. Dalam penggunaan ini,
teknologi merujuk pada alat dan mesin yang dapat digunakan untuk menyelesaikan
masalah-masalah di dunia nyata.
Perkembangan teknologi perkantoran
Kemajuan teknologi
adalah sesuatu yang tidak bisa kita hindari dalam kehidupan ini, karena
kemajuan teknologi akan berjalan sesuai dengan kemajuanm ilmu pengetahuan.
Setiap inovasi diciptakan untuk memberikan manfaat positif bagi kehidupan
manusia. Memberikan banyak kemudahan, serta sebagai cara baru dalam melakukan
aktifitas manusia. Khusus dalam bidang teknologi masyarakat sudah menikmati
banyak manfaat yang dibawa oleh inovasi-inovasi yang telah dihasilkan dalam
dekade terakhir ini. Namun demikian, walaupun pada awalnya diciptakan untuk
menghasilkan manfaat positif, di sisi lain juga juga memungkinkan digunakan
untuk hal negatif.
Dampak terhadap ketenagakerjaan
- Peningkatan mutu tenaga kerja
- Peningkatan kegairahan dan kedisiplinan kerja
- Meringankan tenaga dan pikiran pegawai
- Mempercepat penyelesaian pekerjaan
- Menyederhanakan prosedur kerja
- Memperlancar pekerjaan
- Mempermudah penyelesaian pekerjaan
Manfaat terhadap hasl kerja
- Meningkatkan mutu hasil pekerjaan kantor
- Mempertinggi jumlah hasil pekerjaan
- Memenuhi standar mutu tetentu
- Memperoleh keseragaman bentuk,ukuran dan jenis hasil pekerjaan
Dampak negative perkembangan teknologi
- Mengurangi tenga kerja yang meningkatkan pengangguran
- Kesulitan untuk mencari tenaga kerja yang memiliki ketrampilan tingkat tertentu
- Menimbulkan ketergantungan yang berimbas pada pemborosan
- Menimbulkaan suara gaduh yang bisa merusak konsentrasi pegawai lain
- Penggunaan mesin tetentu harus di tunjang sarana lain yang memerlukan biaya
Referensi
Edwar, Muhammad. 2010. Teknologi Perkantoran. Surabaya:Unesa
University Press
Nurianti.2013.Pengertian Teknologi Menurut Umum. http://riantinuri.blogspot.com/2013/03/teknologi.html.
di akses 3 April 2015 (06.40)
Zhulmega, Bambang. 2011. Pengertian teknologi secara umum. http://bambang-zhulmega.blogspot.com/p/perkembangan-teknologi-dan-pengaruhnya.html.
Di akses 3 April 2015 (06.40)